MNC TV: Stasiun Televisi Hiburan untuk Masyarakat

Mendengar nama MNC TV tentu kita langsung teringat dengan tayangan animasi anak-anak dari Negeri Jiran, Upin dan Ipin. Televisi yang dahulunya bernama TPI ini berubah nama menjadi MNC TV semenjak diakuisisi oleh perusahaan media terbesar di Indonesia, yaitu MNC Group.

Sejak awal pendiriannya, banyak program dan tayangan yang disajikan oleh televisi swasta nasional ini. Program kompetisi penyanyi dangdut hingga tayangan acara olahraga seperti ajang sepak bola sudah pernah ditayangkan oleh televisi yang diluncurkan pertama kali di tanggal 23 Januari 1991 ini. Lantas, seperti apakah program unggulan MNC TV saat ini? Lihat ulasan lengkap di bawah ini.

Sejarah Pendirian MNC TV

MNC TV merupakan stasiun televisi swasta ketiga yang didirikan di Indonesia setelah RCTI dan SCTV. Televisi ini pada awalnya didirikan oleh Siti Hardijanti Rukmana atau akrab disapa Mbak Tutut. Beliau merupakan Menteri Sosial Republik Indonesia pada Kabinet Pembangunan VII di tahun 1998. Mbak Tutut juga merupakan putri mantan Presiden Kedua Republik Indonesia yaitu Presiden Soeharto.

pxhere.com

Nama TPI (Televisi Pendidikan Indonesia) digunakan sejak awal pendirian hingga tanggal 20 Oktober 2010. Pada awal pendirian, sebagian besar saham TPI dikuasai oleh PT Cipta Lamtoro Gung Persada. Namun pada tahun 2003 saham TPI sebagian besar dikuasai oleh MNC Group bersama dengan RCTI dan GTV.

TPI memperoleh izin siaran pada tanggal 1 Agustus 1990. Pada awal pendiriannya, TPI berbagi saluran penyiaran televisi milik pemerintah atau TVRI. Namun secara perlahan TPI mengurangi tayangan edukatifnya dan menambahkan tayangan seperti sinetron hingga kuis sebagai selingan. Sayangnya, semenjak berpisah saluran dengan TVRI, TPI kehilangan fokus acara yang awalnya terkait pendidikan (sesuai dengan namanya) perlahan tergusur ke acara hiburan. TPI berpisah saluran total dengan TVRI di tanggal 25 Agustus 1997 dan sejak saat itu program edukasi tergantikan oleh acara musik dangdut dan keluarga.

Oleh karena acaranya yang edukatif tergeser total dengan acara hiburan, TPI pun akhirnya mengganti namanya menjadi Televisi Paling Indonesia dengan tetap mempertahankan nama “TPI”. Hal ini sesuai dengan misi baru TPI untuk menyajikan acara khas Indonesia yaitu Dangdut hingga sinetron lokal. Acara Kuis Dangdut TPI pun pernah mendapatkan penghargaan sebagai kuis dangdut pertama di Indonesia.

Sejak 2003, saham TPI sebanyak 75% dimiliki oleh MNC Group. Sejak kepemilikan saham berpindah, TPI pun mengudara selama 24 jam penuh setiap harinya. TPI akhirnya berganti nama menjadi MNC TV dengan pertimbangan bahwa televisi swasta ini sudah kehilangan konsepnya sebagai televisi pendidikan di Indonesia. Pengubahan nama dari TPI menjadi MNC TV ditujukan untuk mengubah citra TPI di mata masyarakat sebagai televisi pendidikan.

pxhere.com

Program Unggulan MNC TV

  1. Animasi Hiburan

MNC TV menyajikan sejumlah program animasi hiburan seperti Adit dan Sopo Jarwo, Upin Ipin, Upin Ipin Bermula, dan Shaun the Sheep. Tayangan Upin dan Ipin ditayangkan secara rutin setiap hari pukul 06.30 pagi dan 16.30 sore. Animasi ini bercerita mengenai dua saudara kembar yang hidup di Kampung Durian Runtuh bersama kakak dan neneknya.

Tayangan animasi Adit dan Sopo Jarwo adalah animasi yang berasal dari Indonesia dan ditayangkan rutin hari Senin sampai Jumat pukul 16.00. Animasi ini bercerita mengenai kisah persahabatan antara Adit, Mitha, Dennis, Devi serta adik Adit, Adelya. Petualangan mereka yang unik selalu berurusan dengan dua orang yang suka mencari gara-gara agar meraih keuntungan tanpa usaha.

Shaun the Sheep adalah animasi tanpa percakapan yang ditayangkan setiap hari Senin sampai Jumat pukul 8 pagi. Animasi ini berisi hiburan termasuk komedi ringan yang tentu lucu untuk ditonton.

  1. Entertainment

MNC TV memiliki beberapa program entertainment seperti Ibu Menuai Rindu yang merupakan program reality drama. Program ini menceritakan kisah ibu yang tidak diperdulikan oleh anaknya ketika di masa tua. Program ini ditayangkan setiap Sabtu dan Minggu pukul 2 siang. MNC TV juga memiliki program kontes dangdut “Kontes KDI 2019”. Acara ini disiarkan setiap hari Senin pukul 8 malam.

pxhere.com
  1. Sinetron

MNC TV juga menayangkan beberapa program unggulan kategori sinetron dan drama seperti Aladdin yang segera akan ditayangkan, Fatih di Kampung Jawara 2, Benyamin punya Gaye, hingga Lenong Legenda. Sementara untuk drama yang berasal dari luar ada Mahabharata. Mahabharata merupakan serial dari India yang menceritakan kisah terkait kerajaan dan kental dengan dewa-dewa dalam agama Hindu.

Aladdin bercerita mengenai anak laki-laki berumur 20 tahun yang jatuh cinta pada putri Raja yaitu Yasmine. Namun, usaha Aladdin mendapatkan putri raja tidaklah mulus mengingat statusnya sebagai rakyat jelata dan juga adanya Jafar yang mengganggu.

Fatih di Kampung Jawara 2 ditayangkan setiap hari pukul 7 malam. Sinetron ini bercerita mengenai petualangan Fatih setelah selesai pergi untuk membersihkan hatinya. Sinetron ini diperankan oleh Irsyadillah sebagai Fatih dan masih banyak lainnya.

Benyamin punya Gaye merupakan kumpulan film lawas terbaik yang diperankan oleh Almarhum Benyamin. Film ini ditayangkan setiap hari Rabu sampai Jumat pukul 22.15. Sementara program Lenong Legenda merupakan serial drama keluarga yang diperankan oleh anak-anak. Program ini bercerita mengenai kisah-kisah legenda dan cerita rakyat di Indonesia.

Pengalaman menonton yang menyenangkan akan diperoleh ketika menggunakan televisi berkualitas. Dapatkan harga TV LED terbaru untuk pengalaman yang lebih menyenangkan.