Ada banyak sekali jenis-jenis kerajinan yang ada di sekitar kita. Ada kerajinan logam, origami, perak dan lain sebagainya. Kerajinan perak merupakan salah satu kerajinan yang sangat menarik. Semakin hari sentral kerajinan perak semakin meningkat, ada banyak tempat mengelola perak yang ada di kota-kota di Indonesia. Di antaranya ada di Kotagede Yogyakarta, Celuk di Bali, Padang di Sumatera, Kendari di Sulawesi dan Bangil di Jawa Timur. Walaupun ada banyak kota yang membuat kerajinan ini, tetapi masing-masing tempat memiliki karakteristik sendiri. Mereka membuat desain-desain yang indah sesuai dengan pesanan pelanggan. Salah satu jenis kerajinan untuk perak yang terkenal adalah perak bakar. Merupakan jenis kerajinan dari perak yang memiliki warna hitam, seperti bekas terbakar. Maka tidak heran jika dikenal sebagai perak bakar. Perak bakar sebenarnya bukan diakibatkan dari proses pembakaran , tetapi dibuat dengan menggunakan campuran bahan kimia tertentu.
Tempat Kerajinan Perak yang Ada di Indonesia
Indonesia adalah Negara yang penuh dengan keanekaragaman. Mulai dari ras, bahasa, pakaian, hingga barang atau kerajinan yang dihasilkan. Salah satu kerajinan yang ada dibeberapa daerah adalah perak. Kerajinan ini ada dibeberapa tempat yang ada di Indonesia, namun walaupun sama-sama memproses perak, tetapi masing-masing daerah memiliki ciri khas sendiri-sendiri. Berikut ini adalah kota-kota besar di Indonesia yang dikenal sebagai penghasil barang dari perak :

- Alfi Jewelry, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan
Berawal dari sekumpulan pemuda yang putus sekolah membentuk usaha dengan membuat kerajinan perak. Untuk proses pengelolaan perak dilakukan dengan cara tradisional, dan dipasarkan dengan cara online. Tempat ini berdiri sejak tahun 2005 hingga sekarang semakin berkembang maju. Jika anda ingin mengunjungi langsung, maka bisa datang ke Jalan Melayu Ulu, RT 2, Desa Melayu, Kec. Martapura Timur, kab banjar. Salah satu produk unggul dari tempat ini adalah Alfi Jewelry, yaitu cincin perak berllian yang biasanya diberandol dengan harga Rp 450.000.
- Kotagede, Yogyakarta
Kotagede merupakan kecamatan yang berada di Bantul berdekatan dengan kota Yogyakarta. Masyarakat di sini sudah lama bekerja sebagai pengrajin perak, bahkan tempat ini sudah ada sejak zaman VOC menjajah. Hasil kerajinan di wilayah ini sangat bagus dan berkualitas tinggi. Bahkan produk dari Kotagede dikirim hingga mancanegara. Produksi perak tidak hanya berbentuk perhiasan, namun beraneka pajangan bisa anda temukan dengan mudah di tempat ini. Anda juga bisa menemukan candi Borobudur, kapal, patung Buddha dan andong. Di tempat ini anda juga bisa menemukan peralatan rumah tangga seperti panci, mangkok, teko dan cangkir. Untuk bisa mendapatkan perak di tempat ini, anda bisa menyediakan uang yang cukup. Untuk harga bermacam-macam sesuaikan dengan budget yang anda miliki. Tempat jual perak di Kotagede mudah dijumpai, ada banyak toko pengrajin yang ada di sisi jalan Kotagede.

- Celuk, Bali
Masyarakat Bali juga ada yang mengenal dan membuat kerajinan dan perak, tepatnya berada di Celuk, kecamatan Sukawati, kabupaten Gianyar, Bali. Desa ini cukup terkenal sebagai desa pengrajin perak. Tempat ini ternyata sudah ada sejak lama, tepatnya sejak tahun 1976. Dahulu hanya ada 3 pengrajin saja, namun seiring bertambahnya wisatawan yang datang ke Bali maka banyak orang yang menjadi pengrajin juga. Di desa ini wisatawan yang datang bebas untuk melihat proses pembuatan perak. Untuk hasilnya tidak perlu dikhawatirkan, memilliki desain yang tegas dan lebih berwarna. Untuk produk yang dihasilkan bermacam-macam, di antaranya ada perhiasan dan pajangan.
- Kota Gadang, Sumatera Barat
Kota lain penghasil kerajinan dari perak adalah kota Gadang, Sumatera Barat. Desa ini tepatnya berada kabupaten Agam, Sumatera Barat. Kota pengrajin ini sudah menghasilkan barang-barang dari perak berkualitas sejak zaman Belanda. Bahkan di zaman dahulu banyak orang-orang Eropa yang menyukai kerajinan dari perak di tempat ini. Produk yang dihasilkan berbeda dengan tempat lain. Memiliki desain yang halus dan elegan, menggunakan warna yang tidak berkilau dan tidak mencolok mata. Adapun produk yang dijual antara lain kalung, anting, liontin, cincin, jam gadang dan rumah gadang.
- Kendari, Sulawesi Tenggara
Kendari merupakan salah satu wilayah yang berada di Sulawesi Tenggara. Masyarakat di tempat ini menghasilkan produk kerajinan dari benang-benang perak yang dirangkai. Desain yang digunakan lebih rumit dan detail. Motif ini dikenal dengan nama Kendari Werk yang artinya karya Kendari. tetapi di zaman sekarang ini, perkembangan pengrajin perak di tempat ini mengalami penurunan. Proses pembuatan Kendari werk juga sangat sulit sehingga banyak anak muda yang enggan mempelajari cara pembuatan kendari werk. Banyak anak muda yang lebih memilih bekerja di kota besar perkantoran. Tetapi pemerintah peduli dengan perkembangan pengrajin dari perak. Kerajinan ini semakin punah tetapi pemerintah masih rutin memproduksi Kendari Werk melalui Dewan Kerajinan Nasioanl Daerah Sulawesi Tenggara.

Tips Memilih Pengrajin Perak
Bagi anda yang ingin mengunjungi salah satu tempat di atas, maka pilihlah pengrajin perak yang sudah terkenal dan memiliki nama. Hal ini tidak hanya berlaku pada pengrajin untuk perak saja, bagi anda yang ingin membeli barang-barang logam seperti kuningan, maka pilihlah pengrajin kuningan yang dapat dipercaya.